Tingkatkan Kenyamanan Menginap, FOX Hotel Pekanbaru Terapkan Protokol Kesehatan yang Ketat

News 27 Okt 2020


Sebagai wujud komitmen dalam memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik bagi seluruh tamu hotel, FOX Hotel Pekanbaru, properti milik PT Halla Mohana (Halla), melakukan sejumlah inovasi dan adaptasi baru di hotel guna memenuhi standar protokol kesehatan dan memastikan kenyamanan dan keamanan bersama.

Penerapan sejumlah protokol kesehatan sesuai standar atau arahan pemerintah telah dilakukan di lingkungan hotel, diantaranya: Pengecekan suhu tubuh terhadap seluruh pengunjung sebelum memasuki area hotel; Memastikan seluruh pengunjung hotel menggunakan masker dan hand-sanitizer yang telah disediakan; Pemasangan Floor Signage di beberapa area seperti resepsionis dan lift sebagai penerapan physical distancing antar pengunjung; serta Penyediaan tools mandiri untuk menekan tombol lift. Tidak hanya bagi pengunjung hotel, penerapan tersebut juga berlaku bagi seluruh karyawan hotel yang juga diwajibkan menggunakan alat pelindung diri, seperti masker, face shield, dan sarung tangan selama bertugas, serta  diarahkan untuk senantiasa mencuci tangan dengan sabun secara berkala.


Selain itu, sebagai upaya untuk mengurangi sentuhan langsung pengunjung terhadap fasilitas umum, pengisian data pengunjung yang sebelumnya dilakukan secara manual, kini dapat dilakukan secara online dengan scan QR Code yang telah disediakan di meja resepsionis hotel yang juga telah dilengkapi dengan sekat transparan. Secara rutin FOX Hotel Pekanbaru juga melakukan penyemprotan disinfektan pada setiap kamar hotel, baik sebelum dan sesudah tamu menginap, serta memasang clean seal sticker untuk menandakan bahwa kamar telah steril. Pembatasan jumlah pengunjung juga diberlakukan di setiap fasilitas yang tersedia, seperti kolam renang, restoran, dan area gym, yang didisinfeksi secara berkala. (Halla Mohana)