00/00/0000
Rebranding Radana Finance
 
 
 
 

Terhitung tanggal 9 Juni, PT HD Finance, Tbk. telah resmi berganti nama menjadi PT Radana Bhaskara Finance, Tbk. (Radana Finance). Perubahan nama ini telah diumumkan dan diterima oleh para pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS 2013) di Hotel Gran Melia pada tanggal 21 Mei 2014.
Transformasi HD Finance menjadi Radana Finance merupakan sebuah langkah besar untuk menyempurnakan diri dalam meraih kepercayaan sekaligus mencerminkan semangat untuk terus tumbuh, berkembang, dan semakin tangguh dalam memenangkan pasar.

Perubahan nama ini juga merupakan kelanjutan dari proses akuisisi sebagian besar saham HD Finance oleh PT Tiara Marga Trakindo (TMT) pada Maret 2013 lalu, dimana TMT merupakan pemegang saham sebesar 55,81%.
Selain perubahan nama, pada RUPS lalu, disahkan juga susunan Direksi Radana Finance sebagai berikut:

  • Ibu Evy Indahwaty (President Director)
  • Bpk. Nico Andoko (Director)
  • Bpk. Henli Salim (Director)
  • Bpk. Yudi Gustiawan ( Director)
  • Bpk. Dody Rahmat (Director)

Dengan komposisi manajemen yang baru, Radana Finance diharapkan menjadi lebih tangguh dalam mewujudkan visi perusahaan untuk menjadi “Perusahaan Pembiayaan yang terdepan dan terpercaya di Indonesia”.

Acara puncak peluncuran nama dan logo baru PT Radana Bhaskara Finance ini dilaksanakan pada tanggal 11 Juni 2014 bertempat di kantor Radana Finance yang baru pula yankni di Gedung Bluegreen, Jalan Lingkar Luar Barat Kav. 88 Jakarta Barat. Acara yang bertajuk “Transform Into The Light” tersebut bertujuan untuk memperkenalkan nama dan logo baru perusahaan kepada mitra Radana Finance. Dengan menggunakan efek-efek digital dan multimedia yang mutakhir dan video rekam jejak Radana Finance, acara seremoni tersebut berhasil memukau para tamu yang hadir yakni para dewan komisaris dan perwakilan dari Grup TMT dan Orang Tua, ATPM, mitra bisnis seperti para dealer, Bank, Asuransi, Balai Lelang, APPI dan rekanan lainnya.

Guna mendukung proses rebranding Radana Finance, telah dilakukan proses sosialisasi dan awareness kepada publik melalui berbagai materi komunikasi sebagai berikut:

Filosofi Nama & Logo

Radana Bhaskara Finance, diawali oleh kata ‘Ra’ pada Radana yang mengandung arti ‘kesenangan/ kebahagiaan’, membuat Radana sebuah penggambaran institusi pendanaan (dana) yang membawa kebahagiaan, selaras dengan ‘Mitra andalan dalam meraih impian’ sebagai brand essence Radana Bhaskara Finance. Kata Bhaskara yang mengandung arti ‘memberikan cahaya’ menguatkan arti nama korporasi sebagai institusi yang memberi cahaya kebahagiaan bagi para mitra dan konsumennya.

Bentuk dua oval yang berada di atas tulisan Radana adalah bentuk simbolisasi dari pegangan dua tangan yang menggambarkan hubungan mitra yang erat dan dekat antara dua institusi besar yang menjadi pondasi kekuatan Radana Bhaskara Finance sekaligus menggambarkan kedekatan Radana Bhaskara Finance dengan mitra usaha dan konsumennya.

Tiga warna utama yang digunakan dalam komposisi logo: yaitu biru tua yang menggambarkan kepercayaan dan kematangan pengalaman sebagai institusi pendanaan, sedangkan warna hijau tosca dan hijau daun menggambarkan semangat pertumbuhan dan perkembangan didalam perusahaan. Bentuk tulisan Radana yang condong ke depan menggambarkan energi dan kepercayaan diri untuk selalu maju dan siap menjawab tantangan.
Diatur dalam letak yang mengambarkan peningkatan, semangat dan dinamika perusahaan, keseluruhan komposisi logo Radana Bhaskara Finance harus selalu digunakan secara konsisten untuk meraih penggambaran terbaik.







Guna mendukung proses rebranding Radana Finance, telah dilaunching, ditayangkan dan di produksi beberapa materi sebagai berikut:

  • Website : www.radanafinance.co.id
  • Facebook : Radana Finance
  • Twitter : @radanafinance
  • Iklan ucapan selamat yang melibatkan mitra Radana Finance
  • Material Promosi seperti: Billboard, Tenda, Seragam, Flag Chain, Banner, dll
  • TVC Radana Finance untuk Indomaret